
Menilik 8 Cara Nonton TV di HP Android yang Mudah Dilakukan, Bisa Lewat Aplikasi
- Author by Destiara Anggita Putri ,
- Editor by Safrezi ,
- 3 Februari 2025, 17.53
Saat ini, menonton tayangan favorit tidak perlu lagi dilakukan melalui televisi atau TV. Pasalnya, saat ini pengguna sudah bisa menggunakan HP Android yang dimiliki untuk melakukan hal tersebut.
Dengan menggunakan perangkat ini, pengguna bisa menikmati berbagai acara favorit, mulai dari drama, film, hingga acara olahraga, langsung di HP tanpa perlu TV kabel. Alhasil, pengguna tidak perlu repot lagi menunggu waktu tayang.
Hal ini sendiri bisa dilakukan dengan menggunakan bantuan aplikasi untuk mendapatkan sinyal dari siaran televisi. Saat ini, ada cukup banyak aplikasi yang menawarkan kemudahan dalam menonton tv.
Lantas, bagaimana cara nonton TV di HP Android dengan menggunakan bantuan aplikasi? Bagi Anda yang ingin mengetahuinya, simak informasi lengkapnya di bawah ini.
Cara Nonton TV di HP Android
Anda bisa menonton di HP Android menggunakan aplikasi yang bisa diunduh dengan gratis. Terdapat delapan aplikasi yang bisa Anda pilih bila ingin menerapkan cara ini, yaitu:
1. Lewat Google Play Movie & TV
Aplikasi pertama yang bisa Anda gunakan yaitu Google Play Movie & TV yang kerap digunakan untuk menonton siaran TV lewat HP Android. Aplikasi ini sendiri sangat mudah digunakan.
Berikut adalah caranya:
- Pastikan Anda sudah memiliki akun Google Play.
- Instal aplikasi Google Play Movie & TV yang tersedia di Playstore atau Appstore.
- Masuk ke dalam aplikasi, dan di sana akan muncul berbagai channel siaran televisi.
- Tonton program favorit Anda.
2. Lewat MAXstream
Berikutnya, Anda juga bisa coba menggunakan Aplikasi MAXstream untuk membantu mencari channel dan saluran televisi yang diinginkan.
Aplikasi ini menyediakan fitur pencarian saluran berdasarkan kategori seperti hiburan, olahraga, hingga program anak-anak. Berikut ini cara menonton TV lewat MAXstream:
-
Channel Lokal
- Buka aplikasi MAXstream.
- Pilih Channel Lokal yang Anda inginkan.
- Klik Play
- Konten Channel Lokal akan otomatis tersedia untuk ditonton.
-
Channel Lokal Pilihan dan Channel Basic
- Buka aplikasi MAXstream.
- Register atau Login di aplikasi MAXstream.
- Pilih Channel Lokal Pilihan atau Channel Basic yang diinginkan.
- Klik Play.
- Konten Channel Lokal Pilihan atau Channel Basic akan otomatis tersedia untuk ditonton.
-
Siaran Channel Premium
- Buka aplikasi MAXstream.
- Register atau Login di MAXstream.
- Sebelum itu, Anda harus memiliki Paket Internet Bulanan Telkomsel.
- Pilih Channel Premium yang diinginkan.
- Klik Play.
- Konten Channel Premium bisa langsung ditonton.
3. Lewat Mivo
Apabila Anda mencari aplikasi untuk menonton televisi dengan menyediakan puluhan channel menarik, Anda bisa menggunakan.
Pasalnya, aplikasi ini memberikan saluran televisi kepada penggunaannya secara gratis baik lokal maupun mancanegara. Setiap pengguna bisa memakai dan menyaksikan saluran ini secara leluasa.
Selain dapat mendownloadnya langsung berupa apk, pengguna juga bisa langsung mengakses siarannya lewat website resminya.
4. Lewat Netflix
Netflix telah menjadi salah satu platform yang banyak dipilih untuk urusan layanan televisi berbasiskan online dan aplikasi.
Pengguna yang menggunakan platform ini dapat mengakses berbagai acara dan siaran televisi di berbagai belahan dunia dengan varian serta pilihan beraneka ragam. Bahkan saat ini pengguna juga bisa menyaksikan serial original dari Netflix.
Akan tetapi sifat dari aplikasi ini adalah berbayar. Pengguna harus menyetorkan uang sebagai tanda berlangganan.
Proses pembayaran bisa Anda lakukan dalam berbagai cara dan semuanya sangat mudah untuk memprosesnya. Sifatnya yang ekslusif ini membuat pelayannya sangat luar biasa.
5. Lewat TV Indonesia
Anda juga bisa memanfaatkan aplikasi TV Indonesia untuk menonton TV lewat HP Android. Hal ini dikarenakan plikasi ini dapat membantu Anda menyaksikan berbagai siaran televisi tanah air hanya lewat smartphone.
Aplikasi ini menyajikan kualitas gambar dan audio yang cukup bagus. Untuk menggunakan TV Indonesia, HP Android Anda sudah harus berada di sistem Android 5.0 ke atas. Anda juga dapat menemukan aplikasi ini dengan mudah di Playstore.
6. Lewat Vidio
Cara nonton TV di HP Android selanjutnya yaitu melalui aplikasi Vidio yang juga dapat diunduh di Google Play Store secara gratis. Anda dapat membuat akun terlebih dahulu untuk dapat mengakses tayangan.
Pada aplikasi ini terdapat beberapa tayangan seperti internasional, serial drama, dan berbagai macam film yang dapat diakses.
7. Lewat Mola TV
Anda juga bisa menggunakan Mola TV yang merupakan aplikasi streaming TV online yang cocok untuk para penggemar olahraga dimana Anda bisa menonton siaran sepokbola secara live.
Anda juga dapat menonton pertandingan yang sudah lalu dengan kualitas yang bagus, dan menonton berbagai macam film Hollywood. Aplikasi ini dapat diunduh secara gratis di Google Play Store.
8. Lewat RCTI+
Terakhir, Anda dapat mengakses RCTI+ untuk menonton siaran yang tergabung dalam MNC Group yaitu MNC TV, Global TV dan INews. Pada aplikasi ini juga Anda dapat melihat serial drama atau sinetron yang sudah tidak tayang lagi di TV, dan juga menonton kembali siaran yang terlewat.
Aplikasi ini dapat diunduh di Google Play Store, juga dapat diakses melalui website.
Demikian informasi lengkap mengenai delapan cara nonton TV di HP Android yang bisa dilakukan dengan menggunakan aplikasi. Dengan menerapkan cara di atas, kini Anda bisa menikmati berbagai tayangan favorit yang di TV melalui HP Android dengan mudah dan cepat.
'